November 20, 2022

Evaluasi Untuk Perkembangan Bisnis


@V35-Kamaludin

Abstrak

        Evaluasi Bisnis merupakan salah satu kegiatan yang penting dijalankan oleh pelaku Bisnis. Salah satu tujuannya adalah untuk mengetahui apakah bisnisnya mencapai target sesuai rencana awal. Dalam suatu bisnis juga evaluasi diperlukan untuk menganalis suatu usaha, agar usaha yang dijalankan dapat berkembang dari sebelum-sebelumnya. Pastinya setiap orang ingin usaha atau bisnis yang dijalaninya bisa mendatangkan keuntungan besar dan menghindari kerugian. Oleh karena itu kerugian bisa diperkecil dengan contoh menarik pelanggan yaitu dengan cara mempromosikan bisnis tersebut.

Kata Kunci : Evaluasi, Bisnis, Evaluasi Bisnis, Keuntungan dan Kerugian.

Pendahuluan

        Evaluasi adalah suatu proses yang di lakukan secara teratur serta sistematis pada komparasi antara standar atau kriteria yang sudah di tentukan dengan hasil yang di peroleh. Melalui hasil perbandingan tersebut selanjutnya disusun suatu kesimpulan dan juga  saran pada setiap aktivitas yang ada pada program (Azwar, 1996). Evaluasi bisnis adalah sebuah aktivitas yang bertujuan untuk mengukur kinerja bisnis secara keseluruhan. Penilaian kinerja ini meliputi aspek ekonomi, kesehatan bisnis, dan indikator bisnis lainnya. Evaluasi usaha dimulai dengan memantau setiap proses bisnis yang dijalankan. Kemudian, hasil pemantauan tersebut akan dianalisis untuk mengetahui apakah bisnis mengalami kemajuan atau kemunduran, dan apa saja pencapaian yang telah diraih bisnis.

Pembahasan
        Evaluasi bisnis dilakukan agar suatu usaha mendapat kinerja yang lebih baik dan membuat usaha berkembang. Adapun cara evaluasi bisnis agar suatu usaha dapat berkembang, antara lain :
  1. Evaluasi Cashflow
    Aliran uang masuk dan keluar dari total keseluruhan uang dalam suatu bisnis. Dengan menghetaui cashflow, seorang pebisnis bisa tahu suatu usahanya maju atau tidak
  2. Evaluasi Kinerja dan target bisnis
    Perfoma dalam suatu bisnis harus ditingkatkan yaitu dengan cara memaksimal kan kinerja dan membuat target bisnis untuk kedepannya.
  3. Evaluasi pengembangan produk
    Melakukan pengembangan pada produk agar pelanggan tidak beralih ke pesaing anda dengan melakukan inovasi dengan menciptakan produk-produk baru.
  4. Evaluasi masalah lainnya
    Contohnya kepuasan pelanggan atau permintaan pelanggan, jangan diabaikan, agar pelanggan tetap setia pada produk anda.
Proses ini dilakukan dengan membandingkan rencana awal bisnis dengan hasil pencapaian yang diperoleh. Dengan mempelajari evaluasi usaha, akan membantu Anda menilai kinerja bisnis selama ini. Adapun fungsi evaluasi bisnis, yaitu : 
  1. Fungsi Diagnosis
    Fungsi diagnosis bertujuan untuk mengevaluasi apa saja yang menjadi kelebihan dan kekurangan perusahaan.
  2. Fungsi Penempatan
    Perusahaan melakukan evaluasi untuk menilai apakah penempatan posisi pekerja dan bidang bisnis lainnya sudah tepat atau belum.
  3. Fungsi Selektif
    Fungsi ini berkaitan dengan berkaitan dengan penialaian kelayakan bisnis dalam menjalankan kegiatan operasional dan mencapai tujuan bisnis.
  4. Fungsi Pengukuran Keberhasilan
    Evaluasi usaha dilakuka ketika tim manajemen telah menjalankan strategi bisnisnya. Kemudian, mereka akan mengukur keberhasilan strategi tersebut dan apa saja faktor yang terkait.
Selain fungsi diatas, evaluasi bisnis juga mempunyai tahapan, antara lain :
  1. Aspek pasar
    Aspek pasar adalah langkah pertama yang perlu dihitung untuk mengetahui trend minat pelanggan. Selain itu, melalui analisis pasar, Anda akan tahu seberapa besar peluang Anda untuk menjangkau pasar yang lebih luas, seberapa jauh pertumbuhan permintaan dan pangsa pasar dari produk yang bersangkutan.
  2. Faktor teknis
    Menganalisis aspek teknis untuk mengetahui jenis teknologi yang sesuai dengan kebutuhan bisnis Anda dengan cara memiliki mutu yang sesuai dengan kebutuhan pelanggan dan pasar, memenuhi persyaratan untuk mencapai skala produk yang terjangkau.
  3. Keadaan Finansial
    Analisis finansial dibutuhkan untuk mengetahui karakteristik finansial dari suatu perusahaan melalui data-data akuntansinya. Karena dari data-data finansial tersebut dapat ditentukan bagaimana prospeknya di masa depan.
Kesimpulan
        Evaluasi bisnis adalah bagian penting dalam menjalankan usaha. Dengan melakukan evaluasi secara rutin, Anda bisa menemukan mana saja aspek yang perlu diperbaiki dan ditingkatkan lagi. Keuangan merupakan salah satu aspek terpenting dalam proses evaluasi. Diperlukan berbagai data keuangan yang akurat supaya bisa menilai kinerja bisnis yang sesungguhnya.

        Dengan menghetaui cashflow, seorang pebisnis bisa tahu suatu usahanya maju atau tidaknya. Evaluasi Kinerja dan target bisnis. Perfoma dalam suatu bisnis harus ditingkatkan yaitu dengan cara memaksimal kan kinerja dan membuat target bisnis untuk kedepannya.

Daftar Pustaka

Tantra, Handoko. (2022). Video 12 : 4 Evaluasi Bisnis Ini Wajib Dilakukan Agar Bisnis Bisa Growth!. Dalam Youtube : https://www.youtube.com/watch?v=AxfdMGkId-c&t=20s

Nurmansyah, Faisal. (2022, Mei 20). Memahami Evaluasi Usaha, Manfaat dan Tahapannya. Dipublikasikan oleh : Qontak.com Dalam : https://qontak.com/blog/evaluasi-usaha/

Kledo. Evaluasi Bisnis: Arti, Tujuan, Fungsi, Metode, Tahapan, dan Contohnya. Oleh Kledo.com dalam : https://kledo.com/blog/evaluasi-bisnis/


Tidak ada komentar:

Posting Komentar