Maret 12, 2015

Pengalaman Berbisnis Halima

HalimatusSadiyah

                Pada tahun lalu 2014 terbenak dalam fikiran saya, selama saya kuliah pada tahun 2011-2013 lalu saya hanya kuliah dan pulang kuliah hanya jalan-jalan dengan teman-teman begitu setiap harinya, setalah saya fikir-fikir selama 3 tahun saya hanya kuliah saja,saya merasa bosan dan jenuh karena hanya menghabiskan uang saja, di situlah saya mulai terfikir untuk mencari aktivitas atau kegiatan yang dapat menghasilkan uang tanpa meninggalkan kuliah.

Pada saat itu pula saya langsung menghubungi  teman teman saya untuk mendapatkan informasi mengenai  pekerjaan, kebetulan pada saat itu pula teman saya mengajak saya untuk mencari pekerjaan bareng dan kemudian kebetulan teman saya itu mempunyai  channel pekerjaan dari temannya untuk melamar  di tempatnya bekerja disalah satu tempat kebugaran di Jakarta. Singkat cerita saya diterima di perusahaan tersebut dengan status saya yang masih kuliah namun mereka mempercayakan saya untuk dapat mengatur waktu kuliah dan bekerja.Dan saya pun dapat membagi waktu kuliah sambil bekerja.

Tetapi saya tidak puas sampai disitu, diluar saya bekerja saya juga mencoba untuk memulai bisnis online shop kepada teman-teman terdekat saya melalui social media. Awal mulanya saya hanya iseng-iseng menawarkan barang tersebut kepada teman-teman saya, tetapi ternyata mereka menyukai. Tetapi sayangnya saya tidak bias terlalu lama menjalankan bisnis tersebut karena terlalu banyak kegiatan yang saya jalankan, awalnya memang saya merasa senang dengan semua yang saya jalankan,saya cukup senang dengan gaji sebagai karyawan yang saya dapatkan setiap bulannya dan saya pun senang dengan bisnis online yang saya jalankan dengan keuntungan yang lumayan untuk membantu atau menambahkan uang jajan dan tabungan saya. Tetapi lambat laun semuanya membuat saya rumit, saya harus kuliah dengan tugas-tugas saya, saya harus berkerja juga dengan professional saya sebagai karyawan menjalankan tanggung jawab pekerjaan saya dan saya juga harus memikirkan barang pesanan online teman-teman saya.

Dan dari situlah saya harus memutuskan untuk tidak berbisnis online shop lagi, kemudian perlahan juga saya tinggalkan pekerjaan saya, dan saya memutuskan untuk focus pada kuliah saya. Karena saya berfikir apa bila saya focus dengan kuliah saya dan saya bias menjalankan semuanya dengan baik, saya yakin kedepannya saya akan bias melanjutkan bisnis tersebut dengan modal  saya sendiri  yang saya dapatkan dan saya juga yakin dengan keberhasilan saya nantinya saya akan membuat suatu bisnis online shop yang besar dan bisnis-bisnis lainnya yang akan saya jalankan dengan baik sesuai dengan kemampuan dan keahlian yang saya miliki. Membuat suatu bisnis itu susah-susah gampang tergantung kemauan dan kerja keras kita sendiri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar