April 01, 2014

Bisnis Plan Usaha Rental AC, Cooling Fan dan Tenda

309-Mahbub Muwajih
          
Usaha yang saya tekuni ini bergerak pada bidang jasa, yaitu dengan cara menawarkan jasa sewa ac, coolling fan dan tent. Selain jasa sewa saya juga menarwakan service baik itu ac maupun cooling fan dan tent.Jasa yang saya buat ini sangat cocok untuk cuaca di daerah Jakarta yang sehari-hari terasa panas karena polusi yang berlebih.Dengan adanya jasa sewa ac ini dapat mempermudah memberikan kesejukan dan udara dingin padasebuah acara atau event anda.Sehingga acara atau event anda dapat berjalan lancer sesuai dengan rencana yang di inginkan.


Usaha yang saya jalani ini bernama “Sehati Teknik” nama ini saya ambil agar para konsumen yang menggunakan jasa saya merasa dekat dengan saya dan usaha yang saya jalani ini sehingga tidak canggung untuk memberikan berbagai macam saran dan memintasolusi untukkelncaran acara atau event. Sehati Teknik juga memiliki logo hati dengan garis melintang berbentuk hruf s untuk melambangkan sehati dan teknik sendiri saya ambil dari bidang kerja yang saya lakukan karena harus dilakukan dengan teknik yang baik guna mendapatkan hasil yang baik.Selain itu juga terdapat warna biru langit pada logoyang melambangkan kecerahan agar terhubung dengan kesejukan seperti langit biru yang terlihat indah dari ketinggian seperti dilihat dari atas gunung.

Konsumen
Target pasar yang diincar oleh usaha saya yaitu untuk semua kalangan karena saya menawarkan harga sewa yang terjangkau sehingga tidak diperuntukan kepada kalangan menengah keatas saja tapi untuk kalangan menengah kebawah juga dapat merasakan jasa rental yang saya jalani sekarang ini. Untuk dikalangan kelas menengah keatas, hal seperti sewa ac ini sudah biasa karena mereka sering membutuhkan udara yang dingin untuk kenyamanan dalam sebuah acara dan mereka juga sering mengadakan event-event baik event pribadi maupun event-event besar di outdoor.

Memulai Bisnis Rental AC, Cooling Fan dan Tenda
Dalam memulai bisnis jam tangan ini ada beerapa hal penting yang perlu disiapkan antara lain :
1.       Hal yang pertama harus diperhatikan dalam usaha ini yaitu melihat banyaknya kebutuhan para konsumen yang mencari jasa sewa ac, karena pada saat musim event besar banyak para wirausaha sewa ac yang kehabisan ac karena banyaknya permintaan sehingga saya memanfaatkan hal tersebut untuk membuka sewa ac, cooling fan dan tenda.
2.       Mengetahui harga pasar sewa ac, cooling fan dan tenda sehingga dapat mempermudah dalam menjalani negosiasi harga dengan pelanggan dan dapat mempertahankan harga sewa antar sesama wirausaha sewa ac, cooling fan dan tenda.
3.       Menjalin kerja sama antar wirausaha ac agar saling melengkapi jika suatu saat saya kehabisan stok maka saya dapat mengambil dari pihak vendor yang bekerja sama dengan saya.
4.       Harus rajin melakukan promosi atau pemasaran agar usaha yang dijalani selalu ramai dan banyak menambah konsumen sehingga usaha yang dijalani dapat berkembang dengan baik dan cepat.

Kendala Bisnis Rental AC, Cooling Fan dan Tenda
Kendala yang sering terjadi pada rental ac ini yaitu terjadi  perselisihan tentang arus listrik yang digunakan, karena ac yang disewakan yaitu menggunakan arus listrik tiga fase dengan tegangan 380 volt. Hal ini sering terjadi karena kurangnya pemahaman dari konsumen tentang penggunaan listrik tiga fase. Untuk penyewaan tenda kendala yang sering terjad yaitu tempat lokasi tenda yang sering berpindah pindah, hal ini menyebabkan tenda harus di bongkar dan dipasang ulang sehingga memakan waktu yang lebih banyak dari prediksi awal.

Strategi Pemasaran
Prmosi yang saya lakukan yaitu dengan cara memberikan kartu nama dan melakukan obrolan dengan orang-orang disekitar kita yang cenderung membutuhkan jasa saya, selain itu juga saya melakukan promosi melalui media social baik facebook, twitter dan blog www.sehatiteknik.com

Kunci Sukses
1.       Kunci sukse dalam menjalani usaha ini yaitu memberikan kepuasan terhadap pelanggan sehingga pelanggan yang menggunkan jasa saya akan selalu menggunakan jasa saya sehingga kerja sama akan terjalin dengan baik antara saya dengan pelanggan.
2.       Memberikan produk yang disewkan dengan kualitas yang bagus, contohnya untuk sewa ac saya memberikan perawatan khusus terhadap ac yang biasa disewakan sehinggan pelanggan tidak komplain kepada kita karena ac yang di sewakan dalam keadaan baik, bagus dan dingin.
3.       Kerja cepat dengan karyawan yang berpengalaman juga berpengaruh terhadap kunci sukses dalam sebuah usaha, karena terkadang ada sebuah pelanggan yang menginginkan pemasangan secara cepat atau mendadak. Contohnya penggunaan ac mendadak ketika ditempat orang meninggal, untuk pemasangannya harus cepat karena pemasangan harus selesai sebelum orang yang melayat datang.

Analisa Ekonomi
Asumsi per minggu untuk pemakaian Rental AC yaitu 2unit ac, untuk 2unit ac yaitu Rp 1.500.000. keuntungan yang saya ambil dari 2unit ac yaitu Rp 1.000.000, Selebihnya untuk pembayaran sopir Rp 75.000/hari + uang makan 25.000 = Rp 100.000/hari, pembayaran satu orang karyawan Rp 50.000/hari + uang makan 25.000 = Rp 75.000/hari, Uang bensin Rp200.000, Uang tol Rp100.000, lain-lain Rp25.000.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar