September 18, 2022

Pentingnya Manajemen Dalam Bisnis

 


Abstrak

Artikel ini bertujuan untuk mengetahui pentingnya manajemen dalam bisnis. Dengan berlatarbelakang banyaknya bisnis yang gagal akibat kurangnya penerapan manajemen yang baik pada bisnis. Ilmu manajemen penting karena dapat membantu organisasi atau perusahaan dalam mencapai tujuan dengan cara yang telah ditetapkan. Manajemen membantu manusia mengatur dan menyusun strategi yang tepat

 

Pendahuluan

Bisnis merupakan sebuah kegiatan yang melibatkan beberapa orang yang bekerja sama guna mencapai tujuan. Untuk mencapai tujuan bisnis tersebut, suatu organisasi bisnis diharuskan memiliki seorang pemimpin. Pemimpin memiliki peran yang sangat penting dalam tercapainya tujuan di sebuah organisasi bisnis. Setiap pemimpin selalu memiliki sifat kepemimpinan. Kepemimpinan adalah kemampuan mempengaruhi orang yang mengarah kepada pencapaian tujuan organisasi (Daft, 2010,1-30). Pada dasarnya sebuah bisnis yang direncanakan, diorganisir, dipimpin, dan dikendalikan secara baik dan benar dengan pengetahuan , keteramilan dan kemampuan yang dimiliki oleh pelaku bisnis akan menghasilkan bisnis yang sukses. Dua studi yang dilakukan oleh Ibrahim (1986:41-50), memberikan bukti bahwa keterampilan manajemen adalah factor penting baik kegagalan maupun kesuksesan bisnis ( Lichtenstein dan Brush, 2001: 35-58).

 

Pembahasan

Pengertian Manajemen Menurut Para Ahli

·         Menurut George Robert Terry, pengertian manajemen adalah sebuah proses yang khas yang terdiri dari beberapa tindakan, yakni perencanaan, pengorganinasian, menggerakkan, dan pengawasan.

·         Menurut Federick manajemen adalah sebuah percobaan yang dilakukan secara sungguh-sungguh guna menghadapi setiap persoalan yang muncul dalam setiap kepemimpinan organisasi setiap sistem kerjasama yang dilakukan setiap manusia dengan sikap serta jiwa seorang sarjana serta penggunaan alat-alat perumusan.

 

Tujuan Manajemen

Menurut Siswanto (2012:28) adalah sesuatu yang direalisasikan, yang menggambarkan cakupan tertentu dan menyarankan pengarahan kepada seorang manajer

 

Fungsi Manajemen

Menurut Terry dalam Nawawi (2011:54), terdapat 4 fungsi manajemen yaitu:

a). Fungsi Perencanaan (Planning)

perencanaan adalah pemikiran hari depan, perencanaan berarti pengelolaan, pembuat keputusan, suatu prosedur yang formal untuk memperoleh hasil nyata, dalam berbagai bentuk keputusan menurut actor yang terintegrasi

b). Fungsi Pengorganisasian (Organizing)

Pengorganisasian (organizing) merupakan suatu cara pengaturan pekerjaan dan pengalokasian pekerjaan di antara para anggota organisasi sehingga tujuan organisasi dapat dicapai secara efisien

c). Fungsi Pengarahan (Actuating)

Pengarahan adalah keinginan untuk membuat orang lain mengikuti keinginannya dengan menggunakan kekuatan pribadi atau kekuasaan jabatan secara efektif dan pada tempatnya demi kepentingan jangka actor perusahaan.

d). Fungsi Pengendalian (Controlling)

pengendalian adalah proses pengaturan berbagai actor dalam suatu perusahaan,agar pelaksanaan sesuai dengan ketetapan-ketetapan dalam rencana.

 

Proses Manajemen



Tanda panah gelap menunjukkan urutan kegiatan secara teoretis, dimulai dari perencanaan, kemudian diakhiri oleh pengendalian, yang kemudian berputar lagi kembali ke perencanaan. Tanda panah terang menunjukkan urutan yang lebih realistis, yang terjadi di praktik manajemen.

 

Sasaran Manajemen

Menurut Siswanto (2012:4) sasaran manajemen terdiri diri :

·         Manusia

Yaitu mereka yang telah memenuhi syarat dan telah menjadi unsur integral organisasi tersebut

·         Mekanisme Kerja

Yaitu tata cara dan tahapan yang harus dilalui orang yang mengadakan kegiatan bersama untuk mencapai tujuan

 

Konsep Manajemen

·         Manajemen sebagai ilmu

·         Manajemen sebagai seni

·         Manajemen sebagai profesi

·         Manajemen sebagai proses

 

Peranan Manajemen

·         Interpersonal (hubungan  manusiawi)

·         Informasi

·         Pengambilan keputusan

 

Kesimpulan

manajemen merupakan suatu seni dalam ilmu dan pengorganisasian seperti menyusun perencanaan, membangun organisasi dan pengorganisasiannya, pergerakan, serta pengendalian atau pengawasan. Tujuan dari manajemen bisnis yang cukup vital adalah untuk menegakkan kedisiplinan di tempat kerja dan melakukan apa pun yang diperlukan untuk meningkatkan kinerja karyawan. Sehingga dengan adanya menajamen bisnis ini, tugas atau pekerjaan mereka dapat dilakukan secara efisien                                                         

 

Daftar Pustaka

Jati, H. (2017). Pengetahuan Manajemen Bisnis, Literasi Keuangan dan Kinerja UMK Ekonomi Kreatif di Kabupaten Flores Timur. In Seminar Nasional Riset Inovatif (Vol. 1, No. 1, pp. 536-544).

Hanafi, M. (2015). Manajemen

Atep Afia H. Modul Perkuliahan Kewirausahaan 3, Advance Business Strategy (Leadership And Management). 2022                                                                                                                                                





Tidak ada komentar:

Posting Komentar