Agustus 21, 2017

BITCOIN INDONESIA

@E22-Jessica
Oleh : Jessica Siahaan (41615120072)

Apa itu Bitcoin?
Bitcoin adalah sebuah mata uang elektronik (mata uang virtual) yang di temukan dan dibuat pada tahun 2009 oleh Satoshi Nakamoto.
Sama saja seperti dollar, Kalau diluar negeri bitcoin sudah dapat digunakan dibanyak tempat, paling umum biasanya bitcoin digunakan sebagai alat pembayaran untuk berbelanja online dan dapat digunakan untuk bertransaksi online.
Oscar Darmawan selaku CEO bitcoin indonesia menambahkan bitcoin adalah "mata uang internet" atau lebih tepatnya komoditas virtual yang memiliki harga tertentu karena murni bersumber dari demand and supply pasar global.
Teknologi bitcoin berdasarkan peer to peer berarti setiap pengguna bitcoin sebagai penggerak dan pemilik jaringan. Tidak ada negara manapun yang mengatur kegiatan bitcoin. Menutup jaringan bitcoin hampir tidak mungkin, kecuali seluruh pengguan bitcoin meninggalkan bitcoin itu.

Apa kelebihan menggunakan Bitcoin?
Berbeda dengan menggunakan mata uang dan bank konvensional baik yang lokal maupun yang asing yang terbatas dengan waktu, region (negara/daerah) atau service.
Bitcoin tidak tergantung dengan penerbit utama. Bitcoin menggunakan bank virtual yang terus beroperasi untuk melayani nasabahnya 24 jam.
Hal ini tentu menjadi keunggulan tersendiri karena bitcoin jadi setara nilainya dimana pun ia dibelanjakan. Jika di bank konvensional kita menggunakan jasa bank sebagai penyedia dan pelayan kita akan dikenai biaya potongan untuk bank, dan pelayanan transfer yang memerlukan hari kerja. serta uang yang mungkin dipalsukan, kalau di bitcoin hal tersebut tidak mungkin terjadi.

Bagaimana cara menyimpan uang Bitcoin ini?
Sama seperti file mp3 atau word yang Anda miliki di komputer Anda, file Bitcoin juga dapat disimpan dalam komputer atau sebuah flash disk atau software yang dinamakan Bitcoin Digital Wallet (dompet digital). Selain itu BitCoin juga dapat disimpan di jasa penyimpanan Bitcoin di Internet yang berbentuk layaknya sosial cloud.

Bagaimana cara mendapatkan botcoin?
1. Berburu fauchet
Cara paling sederhana untuk anda yang pemula adalah dengan berburu fauchet, fauchet sendiri adalah situs situs yang membagikan bitcoin secara Cuma Cuma dalam jumlah kecil biasanya nilainya tidak lebih dari 5000 satoshi, kalau dirupiahkan mungkin Cuma sekitar 200 rupiah, dan mungkin butuh berpuluh puluh tahun untuk mendapatkan 1 bitcoin.
Satoshi adalah nila terkecil dari bitcoin nilai 1 satoshi adalah 0.00000001 bitcoin atau 1 btc  = 0.00000001 satoshi.
Sebelum anda mengumpulkan satoshi di internet anda diharuskan memiliki wallet atau dompet online terlebih dahulu, jdi silahkan daftarkan diri anda kepenyedia wallet bitcoin banyak kok di internet.

2. Memasang iklan di blog anda
kalau anda adalah pemilik website terutama yang sudah memiliki pengunjung yang lumayan banyak anda bisa mencoba mendaftarkan blog anda ke program iklan. program iklan seperi ini adalah sebuah pogram yang menawarkan pembayaran dalam bentuk bitcoin kepada pemilik blog sebagai imbalan menampilkan iklan dari pihak pengiklan.

Caranya cukup mudah, berikut ini langkah nya:

  • Pertama tentu anda harus memiliki blog atau website, usahakan yang pengunjungnya sudah agak ramai agar penghasilanya memuaskan.
  • Selanjutnya anda tinggal mencari penyedia iklan yang menawarkan untuk memasang iklan di blog anda, yang menawarkan bayaran berupa bitcoin.
  • Daftarkan alamat blog yang akan anda pasangkan iklan. Ikuti panduan nya, jangan lupa anda masukkan bitcoin anda secara teliti.
  • Setelah itu anda tinggal letakkan kode iklan yang diberikan kedalam blog anda.
  • Terakhir tinggal menunggu perkembangan pendapatan anda, semakin banyak pengunjung anda yang mengklik iklan pendapatan anda akan semakin besar, saat pendapatna anda sudah mencapai ambang batas (mencukupi untuk di bayarkan) nantinya penghasilan anda akan langsung di transfer ke alamat rekening bitcoin anda.


Bagaimana untuk mendapat keuntungan?
Untuk mendapatkan keuntungan dari perubahan harga di Bitcoin, terdapat beberapa hal yang perlu anda perhatikan dan jadikan acuan dalam bisnis anda:

  • Mulailah dengan meletakkan sedikit modal ke wallet (dompet virtual)
  • Fungsi dari wallet (dompet virtual Bitcoin) adalah untuk menyimpan uang digital anda. Untuk dapat berbisnis Bitcoin anda harus miliki wallet ini.
  • Pantau perubahan (pergerakan) harga Bitcoin
  • Sebagaimana dalam investasi lainnya seperti investasi dollar, emas, ataupun investasi dalam bursa saham, investasi dalam bidang Bitcoin pun juga mensyaratkan bagi anda untuk terus memantau perubahan (pergerakan) harga Bitcoin. 
  • Jual Bitcoin saat harganya sangat tinggi dan beli saat harganya sangat rendah
  • Di kala harga Bitcoin sedang tinggi, jual Bitcoin anda, boleh semua atau sebagian saja. Keuntungan anda adalah terdapat pada selisih harga jual dan beli tersebut. Namun apabila harga Bitcoin sedang turun, anda bisa menahannya terlebih dahulu, jangan terburu dijual.
  • Sering-seringlah mengunjungi situs-situs yang menyediakan Bitcoin
  • Terdapat berbagai cara untuk menambah pundi-pundi Bitcoin di wallet anda. Di antaranya dengan sering-sering mengunjungi situs-situs yang menyediakan Bitcoin gratis. Biasanya terdapat berbagai quest yang disediakan bagi para pengunjung untuk mendapatkan Bitcoin gratis. Coba lakukan quest tersebut, dengan itu sedikit demi sedikit Bitcoin anda akan bertambah.


Bagaimana cara jual beli Bitcoin?
Cara terakhir yang lebih masuk akal dan kemungkinan suksesnya paling besar adalah dengan investasi dan membeli sejumlah bitcoin dan melakukan jual beli bitcoin.

  • Pertama anda harus membuat akun di penyedia wallet yang ada di internet, saya sarankan anda menggunakan yang resmi bitcoin.co.id
  • Lalu anda mulailah membeli bitcoin untuk investasi,  tunggu beberapa minggu, atau beberapa bulan, sambil memantai terus harga bitcoin.
  • Saat harga naik dan anda sudah mendapat keuntungan dari biaya beli baru jual kembali.
  • Setelah anda mendapatkan untung untuk anda bisa tarik uang keuntungan hasil jualan anda sebagian ke atm anda, dan sebagian gunakan lagi untuk membeli bitcoin dan jual lagi untuk mencari keuntungan selanjutnya.


Komunitas Pengembang
Beberapa chatroom dan situs berikut menyediakan diskusi tentang perkembangan Bitcoin. Pastikan untuk membaca aturan-aturan mereka sebelum menulis posting.



Daftar Pustaka :

Anonim. 2017. Bisnis Bitcoin Janjikan Keuntungan Besar. http://www.konsultasibisnis.com/ide-bisnis-bitcoin/ (diakses tanggal 20 Agustus 2017)

Anonim. 2017. Pengembangan Bitcoin. https://bitcoin.org/id/pengembangan (diakses tanggal 20 Agustus 2017)

Anonim. 2017. Pengembangan Bitcoin Indonesia. http://myinfobo.blogspot.co.id/2015/07/perkembangan-bitcoin-indonesia_25.html (diakses tanggal 20 Agustus 2017)

Riski. 2017. Peluang Bisnis Bitcoin Yang Menjanjikan. http://www.berwirausaha.net/2017/03/peluang-bisnis-bitcoin-yang-menjanjikan.html/ (diakses tanggal 20 Agustus 2017)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar