243-Achmad Lukman H
Observasi saya pada kali
ini, saya mengobservasi pada usaha Orang tua saya sendiri yaitu berbisnis
Batik. Nama usaha yang diberi orang tua saya yaitu BATIK PUTRA HIDAYAH. Usaha
ini dijalankan secara turun temurun dari kakek dan nenek saya yang berbisnis
batik juga. Usaha ini dijalankan oleh orang tua saya sejak tahun 1994, pada
tahun 1994 orang tua saya belum mempunyai toko dan menjualnya hanya pada
koperasi koperasi kantor ayah saya. Seiring berjalannya waktu usaha bisnis orang tua saya mulai berkembang, mulai dari hanya mempunyai 1 toko dan sampai saat ini sudah ada 4 toko.
Batik yang dijual yaitu batik yang berasal dari Pekalongan dan Solo dan produk yang dijual dengan kualitas terbaik, harga yang dijual juga terjangkau. Pemilik dari usaha ini yaitu orang tua saya sendiri, Pak Bambang dan Ibu Titik. Alamat tokonya berada di CBD Ciledug Blok D62, A70 dan ada toko yang dibuka dirumah alamatnya Asrama Polri Ciledug Blok H.8 No.23 Ciledug. Jenis/Bidang usaha yang dijalani yaitu Pakaian Jadi.
Perkiraan omset perbulan yaitu 25jt, dan pada hari raya besar seperti Idul Fitri dan Bulan Ramadhan bisa mencapai 50jt. Saat ini jumlah karyawan yang bekerja ditoko ada 4 orang. Strategi bisnisnya yaitu bertujuan kepada pakaian batik wanita karena wanita dalam seminggu bisa membeli 3 kali pakaian, sebaliknya pria membelinya jarang-jarang. Demikian hasil observasi yang saya lakukan, Terima Kasih.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar