Oktober 11, 2023

 

TOP 5 Start Up dibidang Cleantech

Nama : Arief prasetyo

Kode bisnis: AE01-Arief




Waste4Change merupakan perusahaan yang bergerak dalam pengelolaan sampah dari hulu ke hilir. Didirikan pada 2014 oleh Mohamad Bijaksana Junerosano , Perusahaan ini terdapat 4 pengelolaan sampah yakni, consult untuk riset dan studi terkait persampahan. Kedua, campaign, capacity building, edukasi, dan pendampingan, Ketiga, collect untuk pengangkutan dan pengolahan sampah harian untuk nol sampah ke TPA. Terakhir, create untuk mendaur ulang sampah dan program EPR (Extended Producer Responsibility).
Di tahun 2023 ini mereka sudah menambah titik operasional pengelolaan sampah hingga 21 kota di Indonesia. Selain itu, salah satu fasilitas pemulihan materialnya diperlengkapi dengan teknologi yang lebih canggih yang dapat memproses lebih banyak sampah. dan juga memiliki 5 Rumah Pemulihan Material yang berlokasi di Bekasi, Bandung, Bogor, Tangerang, dan Bali.

 



eFishery didirikan pada tahun 2013 oleh Gibran Huzaifah Amsi El Farizy, perusahaan ini bertujuan untuk menyediakan produk perikanan sebagai sumber utama protein hewani yang tidak hanya kaya nutrisi tetapi juga dapat diakses oleh semua kalangan. Maka dari itu, kami hadir untuk turut andil dalam revolusi Akuakultur. esin pakan otomatis yang dikembangkan pertama kali oleh eFishery dibuat pada tahun 2012. Setelah melalui serangkaian uji coba dan pengembangan, perangkatnya mulai dipasarkan ke pemilik kolam ikan skala besar dan menengah pada 2014. Solusi yang dikembangkan eFishery mendapat perhatian dan dukungan dari banyak pihak, antara lain Bank Mandiri yang mengucurkan hibah sebesar Rp 1,5 miliar pada tahun 2015 untuk pengembangan lanjutan hingga sosialisasi alat.

 


Didirikan oleh DR. SUPARNO ADIJANTO dan DATO DR. KIM TAN Greenhope Indonesia adalah perusahaan teknologi lokal yang bergerak dalam bidang manufaktur plastik. Mereka dikenal sebagai perusahaan Indonesia yang berhasil merintis dua teknologi terkemuka yaitu Oxium dan Ecoplas. Selain itu, Greenhope Indonesia juga mewujudkan inovasi plastik ramah lingkungan yaitu Ecoplas, bioplastik yang terbuat dari pati singkong. Bahan dasar alami ini menjadikan Ecoplas alternatif plastik yang sempurna karena sifatnya yang mudah terurai oleh mikroba tanah dan air.




TaniHub adalah perusahaan dan aplikasi di bidang Agrikultur(Pertanian) di Indonesia yang dikonsepkan oleh miftahul choiri pada tahun 2015, Miftahul Choiri mengungkapkan niatnya untuk membangun solusi digital demi memutus rantai pasok produk pertanian agar harga produk pertanian lebih masuk akal sekaligus membuat petani sejahtera.. TaniHub adalah e-commerce untuk hasil tani yang bertujuan untuk menghubungkan petani dengan berbagai jenis usaha dan end-user (pembeli). Di bulan Desember 2022 tanihub mengumumkan bahwa perusahaan menutup penjualan langsung kepada konsumen dan akan fokus kepada pembeli bisnis

 

 


Rekosistem adalah perusahaan daur ulang sampah yang didirikan pada 2018 oleh Ernest Layman dan Joshua Valentino sebagai bentuk kekhawatiran atas pengelolaan sampah di Indonesia, menurut keterangan situs resmi Rekosistem. Adapun hingga kini telah tersebar 28 Waste Station dan Dropbox yang aktif beroperasi di beberapa provinsi di pula, Jawa seperti DKI Jakarta, Banten, Jawa Barat dan Jawa Timur. Perusahaan jug memberikan edukasi di bidang sampah selain itu juga melakukan pengumpulan, pemilahan dan mendaur ulang sampah menjadi barang yang bisa dipakai kembali bekerja sama dengan sejumlah instansi.

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar