Pengantar :
Dalam era digital yang semakin maju, Para wirausaha harus bisa memanfaatkan teknologi sebagai dasar bisnis mereka dan menciptakan inovasi dan kreativitas baru dengan menggunakan teknologi yang semakin berkembang dan juga canggih, prinsip-prinsip, langkah"ketika menciptakan/mengembangkan produk usaha digital
Kewirausahaan Digital adalah usaha dengan memanfaaatkan teknologi informasi dan bisnis yang semakin banyak ditekuni oleh masyarakat. Dan hal tersebut tidak mengherankan bahwa semakin hari banyak start up yang berbasis digital hingga online shop kian membengkak dan memberikan berbagai macam pilihan inovatif kepada masyarakat. Beberapa perusahaan Indonesia yang berbasis digital banyak diminati oleh masyarakat sekarang yaitu Tokopedia, Bukalapak, dll.
Prinsip"dasar yang bisa di terapkan di dalam dunia kewirausahaan digital yaitu:
1. Menumbuhkan pola pikir kewirausahaan
2. Mengidentifikasi peluang yang baik
3. Mengenal pelanggan
4. Memenuhi ketentuan legal
5. Berupaya untuk meningkatkan modal dan kreativitas dalam usahanya
Kemudian dalam menciptakan dan mengembangkan usaha digital yang berkualitas terdapat langkah-langkah ketika menciptakan atau mengembangkan produk, yaitu:
• Penciptaan suatu ide: tahapan ini adalah awal dalam memutuskan suatu produk yang diinginkan. Biasanya dalam tahapan ini bagaimana memikirkan tentang ide produk yang akan dibuat.
• Penyaringan ide: tahapan ini adalah penyeleksian dari list yang dibuat pada penciptaan suatu ide.
• Pengujian ide: tahapan ini adalah tahapan untuk membuat serta menguji ide yang sudah dipilih hingga menjadi produk yang berkualitas.
• Pengembangan startegi pemasaran : tahapan ini adalah tahapan bagaimana membuat dan menyusun strategi guna memperkenalkan produk kita ke masyarakat.
• Analisis usaha : tahapan ini adalah tahapan menganalisis produk yang telah dipasarkan mendapatkan keuntungan atau tidak.
• Pengembangan produk: tahapan ini adalah tahapan mengembangkan produk yang telah dipilih menjadi produk yang yang sesuai dari hasil analisis tersebut
• Market testing: tahapan ini adalah tahapan dalam mempelajari performa dari produk yang telah dipasarkan apakah sudah memenuhi target.
• Komersialisasi: tahapan ini adalah tahapan yang dilakukan untuk menunjang penjualan produk yang telah diciptakan.
Dalam usaha digital, pelaku usaha harus tau dengan siapa mereka bekerja sama atau dengan siapa mitranya. Karena siapa rekan kerjasamanya adalah hal yang penting untuk memulai usaha digital ini. Misalanya "layanan jasa desain krafisakan menjalin kerjasama dengan perusahaan-perusahaan advertising atau web developer memiliki keterkaitan yang tinggi dengan desain grafis.dan iasa online marketing"
(Shareef et al. 2008).
Kesimpulan:
kewirausahaan di era digital menuntut wirausahawan untuk memiliki pemahaman yang baik tentang teknologi, kreativitas, kolaborasi, analisis data, dan keamanan. Dengan memanfaatkan potensi teknologi digital dengan bijak, wirausahawan dapat menciptakan peluang bisnis yang sukses dan berkelanjutan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar