BISNIS PLAN USAHA PARFUM
BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang Usaha
Parfum adalah wewangian atau bau-bauan yang berasal dari ekstrak tumbuh-tumbuhan, bunga-bungaan, kayu-kayuan, biji-bijian, akar-akaran, dan bahan-bahan lain yang sekiranya dapat dijadikan bahan baku parfum dengan cara diekstrak dengan metode penyulingan ataupun cara lain yang dikenal pada umumnya. Bahan-bahan tersebut adalah sumber dari wewangian yang kita cium dan kita temukan di berbagai tempat.
Kebiasaan menggunakan parfum merupakan gaya hidup yang sudah dilakukan banyak kalangan masyarakat sejak lama, parfum digunakan karena memberikan keharuman dan kesegaran bagi penggunanya, selain itu dapat menjadi ciri khas seseorang dari aroma tubuhnya, dan parfum juga dapat menambah kepercayaan diri penggunanya serta dapat menghilangkan bau badan. Dahulu harga parfum dengan kualitas asli harganya sangat mahal, sehingga hanya bisa dijangkau oleh sebagian masyarakat aja.
Aroma Parfum Refill, Pewangi Softener Pakaian Refill, dan Pewangi Pakaian Setrika Refill yang wangi dan tahan lama serta memiliki kualitas yang bagus, akan membuat konsumen merasa puas dan akan kembali datang untuk membeli Parfum Refill, Pewangi Softener Pakaian Refill, dan Pewangi Pakaian Setrika Refill tersebut.
1.2 Visi dan Misi
- Visi
Membantu masyarakat agar dapat meningkatkan perekonomian dengan modal yang tidak terlalu besar.
- Misi
Melayani kebutuhan parfum, softener, dan pewangi pakaian secara maksimal sehingga keberhasilan dan kepuasan dapat dirasakan bersama.
BAB II
Target Pasar
2.1 Konsumen
Target pasar yang saya tuju adalah untuk kalangan ibu-ibu rumah tangga, pelaku bisnis Laundry, dan untuk semua kalangan.
BAB III
Memulai Bisnis
3.1 Skill dan Pengetahuan
Pastinya dalam memulai suatu bisnis harus memiliki pengetahuan yang cukup dalam mengoperasikan bisnis yang akan dijalani, dari mulai rencana bisnisnya, modal awalnya, rugi dan untungnya. Disertai dengan skill yang dimiliki, skill juga diperlukan dalam memulai suatu bisnis, karena biasanya bisnis itu awalnya dimulai dari skill yang kita miliki.
3.2 Kerjasama atau Jaringan
Sejauh ini kami hanya memiliki kerjasama dengan distributor parfum, softener, dan pewangi pakaian. Saya menjalin kerjasama dengan distributor tersebut kerena untuk mendapatkan bahan baku yang saya akan jual kembali.
3.3 Tenaga Kerja
Untuk tenaga kerja saya masih mengerjakannya sendiri, dari mulai pemesanan, pengemasana, dan pengiriman. Karena juga usaha saya ini masih tergolong usaha rumahan.
3.4 Kualitas
Kualitas produk yang saya pasarkan ini tentunya tidak dirugikan lagi untuk keharumannya, dan dalam segi variant pun saya memiliki banyak sekali variant untuk dipilih oleh para konsumen.
BAB IV
Keuntungan Bisnis
Keuntungan yang saya dapatkan dari menjual produk ini pastinya saya akan putar lagi untuk keperluan yang lain, atau saya bisa tabung untuk membuka bisnis yang lain.
BAB V
Kendala Bisnis
Sejauh ini kendala dalam bisnis yang saya lakukan ini adalah banyaknya pesaing yang sudah lebih dulu menjalankan bisnis ini. Jadi saya terus berusaha untuk memberikan inovasi-inovasi terbaru.
BAB VI
Strategi Pemasaran
6.1 Perkenalan Bisnis
Usaha yang saya jalankan bergerak di bidang isi ulang parfum dengan harga yang terjangkau.
6.2 Media Pemasaran
Media pemasaran saya itu saat ini maish menggunakan media social dan dari mulut ke mulut.
BAB VII
Kunci Sukses
Kunci sukses saya dalam menjalankan bisnis adalah yang utama yaitu bersyukur dan ikhlas. Apapun yang didapatkan dari bisnis ini mau rugi atau untung usahakan selalu bersyukur. Selalu berusaha untuk berfikiran positif kalau bisnis ini sangat membantu perekonomian pribadi saya. Dan selalu berusana memberikan produk yang terbaik kepada para konsumen agar consumer puas dan bisa balik lagi membeli produk di saya.
BAB VIII
Analisa Ekonomi
Modal Awal Bahan- Botol Rp. 500.000
- Plastic Rp. 100.000 +
Rp. 600.000
Biaya lain-lain Rp. 1.000.000
Omset Perhari
- 100 ml Rp. 10.000-, x 5 = Rp. 50.000
- 250 ml Rp. 20.000-, x 4 = Rp. 80.000
- 1 liter Rp. 35.000-, x 2 = Rp. 70.000
- 5 liter Rp. 95.000-, x 2 = Rp. 190.000 +
Rp. 390.000
Omset Perbulan Rp. 390.000 x 30 = Rp. 11.700.000
Laba Bersih Perbulan
Rp. 11.700.000- Rp. 1.000.000 = Rp. 10.700.000
BAB IX
PENUTUP
Kesimpulan
Parfum merupakan gaya hidup yang sudah dilakukan banyak kalangan masyarakat sejak lama, parfum digunakan karena memberikan keharuman dan kesegaran bagi penggunanya, selain itu dapat menjadi ciri khas seseorang dari aroma tubuhnya, dan parfum juga dapat menambah kepercayaan diri penggunanya serta dapat menghilangkan bau badan. Dahulu harga parfum dengan kualitas asli harganya sangat mahal, sehingga hanya bisa dijangkau oleh sebagian masyarakat aja.
Your Parfume Station ini menjual berbagaim macam pewangi, mulai dari parfum, pewangi softener pakaian, dan pewangi pakaian setrika. Dan Your Parfume Station juga menawarkan berbagai macam variant sehingga konsumen juga bisa memilih sesuai dengan seleranya masing-masing. Cara memesan pewangi ini juga sangat mudah karna bisa lewat social media atau datang langsung ke rumah saya, sehingga konsumen juga bisa memilih dengan mudah.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar